Notification

×

Ratusan Penonton Laga PSM vs RANS Nusantara Mulai Tukarkan e-Voucher degan Tiket Gelang

Minggu, 29 Januari 2023 | 16.58 WIB Last Updated 2023-01-29T08:58:30Z
penukaran e-voucher ke tiket gelang dapat ditukarkan di tribun Lapangan Andi Makkasau. | Foto : Dok/ist

PAREPAREINFORMASI.COM - Pembelian tiket pertandingan PSM Makassar vs RANS Nusantara telah resmi dibuka sejak Sabtu (28/1/2023) kemarin.


Mulai hari ini Minggu (29/1/2023) penukaran e-voucher menjadi tiket gelang yang menjadi salah satu syarat masuk ke dalam stadion.


Tiket dapat dibeli di kiostix.com dan kemudian e-voucher tersebut ditukarkan degan tiket gelang.


Lokasi penukaran e-voucher ke tiket gelang dapat ditukarkan di tribun Lapangan Andi Makkasau, Jalan Karaeng Burane, Kelurahan Mallusetasi, Kecamatan Ujung, Kota Parepare.


Hasil pantauan ditempat penukaran, para calon penonton mulai berdatangan menukarkan e-voucher dengan menscan barcode yang didapatkan saat membeli si website Kiostix dan akan ditukarkan menjadi tiket gelang.


Saat ditemui Operator Kiostix, Indah mengatakan penukaran e-voucher fisik ke tiket gelang semuanya sudah tertera, mulai dari nomor tempat duduknya.


"Penukaran dari e-tiket fisik menjadi tiket gelang. Jadi di gelangnya nanti ada nomornya. Semua tribun itu pakai tiket gelang," jelasnya, Minggu (29/1/2023).


Indah menyebut tiket pertandingan PSM vs RANS Nusantara akan tertera nomor kursi dan jika datang kestaion harus diduk sesuai nomor kursi dengan yang tertera di tiket.


"Nanti duduknya sesuai dengan nomor yang ada di tiket gelang yang diterima. Nanti masuk stadion sudah pakai gelang," jelasnya.


Dirinya mengungkapkan tiket yang sudah terjual sudah seribu lebih di website kiostix. Pihaknya pun juga mengajak seluruh penonton yang sudah mendapatkan e-voucher agar segera menukarkan di lokasi yang ditentukan.


"Per tadi malam itu sudah seribuan dari jumlah kapasitas 4 ribu. Nanti lokasinya akan kita tentukan lagi," pungkasnya.


Proses penukaran e-voucher ke tiket gelang akan dilaksanakan pada H-1 atau Minggu (28/1/2023) mulai pukul 12.00-16.00 Wita. 


Sementara untuk hari H pertandingan penukaran e-voucher dimulai 12.00-14.00 Wita. Lokasi penukaran di Lapangan Andi Makkasau.


Berikut harga tiket yang dijual Kiostix:


VIP Utama Rp350 ribu

VIP Utara dan Selatan Rp250 ribu

Tribun Terbuka Timur Rp100 ribu

Tribun Utara dan Selatan Rp60 ribu.


Berikut alur pembelian tiket berdasarkan informasi yang diunggah PSM Makassar di akun resmi Instagram.


1. Install aplikasi PSM Makassar yang ada di Play Store dan App Store.

2. Silahkan buka aplikasi dan pilih tiket pertandingan PSM Makassar vs Rans Nusantara FC.

3. Isi data untuk membeli tiket. Cantumkan identitas KTP, e-mail, dan nomor telepon yang aktif.

4. Verifikasi pembelian akan dikirim melalui e-mail (Akan ada e-voucher).

5. Bawa e-voucher dalam bentuk hard copy atau soft copy ke tempat penukaran tiket. Lokasi penukaran tiket ada di Lapangan Andi Makassau, Parepare. Berikut Jadwal penukarannya. H-1 di buka pukul 12:00-16:00 Wita dan Hari pertandingan di buka pukul 12:00-14:00 Wita.

6. Di tempat penukaran tiket, setelah diverifikasi e-voucher Anda, panitia akan memberikan tiket dalam bentuk gelang.

7. Silakan gunakan tiket dalam bentuk gelang tersebut untuk dapat masuk ke stadion pertandingan.


Catat beberapa ketentuan yang ditetapkan untuk dapat menukarkan e-voucher Anda dengan tiket pertandingan.


1. Pastikan e-voucher yang Anda tunjukkan harus yang resmi dikeluarkan oleh Kiostix.com.

2. Wajib membawa tanda pengenal berupa KTP/SIM/paspor yang sesuai dengan data pada saat Anda melakukan pembelian.

3. Satu e-voucher hanya berlaku untuk penukaran satu gelang tiket saja. Harus sesuai dengan identitas saat melakukan pembelian online. Jika tidal sama, akan ditolak oleh panitia.

4. Pembelian tiket tidal boleh menggunakan perwakilan untuk menukarkan tiket tersebut. Harus ditukarkan sendiri. Kecuali ada surat kuasa dari pembeli untuk ditukarkan kepada pihak pembeli.

5. Surat kuasa yang dibuat harus bermaterai dan ada KTP asli pemberi kuasa.

×
Berita Terbaru Update