Notification

×

Jelang Tahun Baru 2022, Mulai Besok Seluruh Fasilitas Publik di Parepare Untuk Sementara Ditutup

Kamis, 30 Desember 2021 | 17.40 WIB Last Updated 2021-12-30T09:40:46Z
Walikota Parepare, Taufan Pawe
PAREPAREINFORMASI.COM - Menjelang tahun baru 2022, Pemkot Parepare bersama TNI, Polri, dan DPRD Kota Parepare bersepakat untuk menutup sementara fasilitas publik di Kota Parepare, yang terhitung mulai besok 31 Desember hingga 1 Januari 2022 mendatang.


Hal itu disampaikan Walikota Parepare, Taufan Pawe melalui akun Instagramnya pada Kamis, (30/12).


Taufan Pawe menyebutkan, fasilitas publik yang dimaksud meliputi alun-alun, Tonrangen River Side, Taman Mattirotasi, dan tempat lainnya yang dapat menimbulkan keramaian. 

Tangkapan layar postingan Instagram, Taufan Pawe
"Guna mencegah kerumunan di masa pandemi Covid-19, sesuai anjuran dari Pemerintah Pusat, dirumah ta' saja masing-masing tahun barunya," tulisnya.


"Untuk warkop dan cafe yang buka, mohon kerja sama ta' untuk menerapkan protokol kesehatan. Salamakki tapada salama'," tambahnya.


(hm/pi)

×
Berita Terbaru Update