Notification

×

Satu Mahasiswa IAIN Parepare Terkonfirmasi Covid-19, Kampus Tutup Sementara

Selasa, 15 Desember 2020 | 19.36 WIB Last Updated 2020-12-15T11:52:29Z


Rektor IAIN Parepare menutup sementara kampus IAIN karena salah satu mahasiswanya terkonfirmasi Positif Covid-19. 


Langkah itu dilakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di kampus IAIN Parepare dan semua aktifitas kampus ditiadakan tapi dilakukan secara daring. Selasa (15/12/2020) 



Pemberitahuan penutupan kampus itu tersebar di media sosial mahasiswa IAIN Parepare dan ditandatangani oleh Wakil Rektor II Bidang Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan (AUPK) Sudirman, yang isinya sebagai berikut :


1. Seluruh aktivitas dalam kampus dihentikan secara offline untuk sementara waktu sampai adanya pengumuman susulan dari rektor.


2. Kepada seluruh dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa (kecuali satpam) agar melakukan isolasi mandiri di rumah dan tidak diperkenankan keluar kota.


3. Kampus tidak menerima tamu/ civitas akademika dan tenaga kependidikan kecuali ada izin tertulis dari pimpinan.


4. Seluruh akses masuk kampus ditutup dan diawasi oleh pihak keamanan.


5. Pengumuman ini berlaku mulai tanggal 15-17 Desember 2020 dan akan ditinjau ulang sesuai dengan perkembangan. (mha) 



×
Berita Terbaru Update