Notification

×

Antrean Daftar Tunggu CJH Parepare Masih Panjang, Segini Jumlahnya

Rabu, 24 Mei 2023 | 18.07 WIB Last Updated 2023-05-24T10:07:28Z
Foto : Dok/Ist

PAREPAREINFORMASI.COM -- Antrean daftar tunggu calon jemaah haji Kota Parepare masih terbilang panjang. Calon jemaah yang terdaftar saat ini sudah mencapai ribuan orang.


Setiap tahunnya, Parepare mendapat kuota jemaah sebanyak 120 orang. Sementara calon jemaah yang tercatat itu 4.863 orang.


"Estimasi daftar tunggu kita saat ini sudah mencapai 43 tahun. Jumlah daftar tunggu sampai sekarang 4863 orang. Kuota kita pertahun itu 120," kata Kepala Kantor Kemenag Parepare Fitriyadi, Selasa 23 Mei 2023.


Ia menjelaskan jika mendaftar sekarang, calon jemaah harus bersabar. Pasalnya, CJH yang baru daftar harus menunggu 43 tahun.


"Kalau daftar sekarang, 43 tahun kemudian baru bisa berangkat," bebernya.


Hanya saja, kuota CJH Parepare terus mengikuti kebijakan pemerintah. Bisa saja berkurang ataupun bertambah.


Dalam pekan ini, ada sebanyak 119 warga Parepare yang berangkat ibadah haji. Dari jadwal yang ditetapkan, mereka akan take off pada 26 Mei mendatang. (Ard)

×
Berita Terbaru Update